Tunas Auction (PT Mega Armada Sudeco) merupakan salah satu anak perusahaan dibidang jasa lelang kendaraan (jasa lelang mobil, motor, heavy equipment dan jasa penitipan unit lelang). Berpengalaman lebih dari 15 tahun dan telah menerima berbagai penghargaan mulai dari tingkat propinsi sampai tingkat nasional, menjadikan Tunas Auction sebagai salah satu perusahaan jasa lelang terpercaya di Indonesia.
Untuk mengikuti proses lelang, Anda tidak perlu datang ke lokasi, sekarang Anda hanya perlu mengikuti Live Auction dan mengikuti langkah-langkahnya, dijamin bebas ribet.
Ada beberapa prosedur apabila Anda ingin mengikuti proses lelang, berikut caranya ;
1. Cari Kendaraan
Pilih kendaraan yang diinginkan di situs Tunas Auction di menu Open House.
2. Cek Detail Kendaraan Via Website
Periksa spesifikasi dan detail kendaraan secara menyeluruh.
3. Registrasi dan Beli NIPL
Lakukan pendaftaran dengan mengisi data diri dan lakukan pembelian NIPL (Nomor Induk Peserta Lelang) di Tunas Auction. Pembayaran NIPL bisa dilakukan melalui Bank Transfer.
4. Pilih Jadwal Lelang
Pilih kendaraan yang diinginkan dan cek informasi tenggat waktu lelang pada bagian informasi kendaraan.
5. Ikuti Lelang Online
Lakukan penawaran atau bidding secara online di Live Auction. Tawar harga sesuai dengan keinginan Anda.
6. Pelunasan atau Pengembalian Biaya
Pemenang lelang wajib melakukan pelunasan sisa pembayaran paling lambat 5 hari kerja setelah lelang. Peserta yang kalah lelang akan mendapat pengembalian 100% biaya pembelian NIPL ke nomor rekening terdaftar paling lambat 3 hari kerja setelah lelang.
7. Ambil Kendaraan
Bila telah melakukan pelunasan pembayaran, peserta berhak mengambil kendaraan beserta dokumennya.